Berita Baik Untuk Penggemar Bola di Kota Medan
Syarat dan ketentuan AJFC
Berikut merupakan syarat dan ketentuan tentang AJFC, silakan Anda lihat detail dibawah ini untuk
mengetahui segalanya tentang AJFC
Kabar baik buat Anak Anak Medan, Buat Orang tua yang menginginkan anaknya berkembamg dalam dunia olah raga sepak bola, Allianz Junior Football Camp (AJFC) kembali digelar di Indonesia.
Kegiatan tersebut akan kembali memberikan kesempatan sekali seumur hidup kepada dua remaja
tanah air untuk merasakan dilatih layaknya pemain profesional oleh para pelatih tim junior Bayern
Munich
Lebih jelasnya juga bisa lihat di https://ajfc.allianz.co.id
- Program AJFC 2018 Trivia ini terbuka untuk siapa saja.
- Program ini akan dibagi menjadi 2 kategori, untuk usia 14 – 16 tahun dan untuk usia 17 tahun ke atas ( Dewasa )
- Setiap peserta usia 14 – 16 yang ingin mengikuti AJFC 2018 wajib menyelesaikan trivia games ini terlebih dahulu.
- Untuk Kategori usia 14 – 16 tahun, para peserta akan mendapatkan kesempatan untuk mengikutin Allianz Junior Camp di Bangkok atau Munich
- Program AJFC Trivia Games ini akan dimulai 8 Mei 2018.
- Untuk berpartisipasi, seluruh peserta harus menyelesaikan trivia games ini untuk mengikuti Allianz Junior football camp 2018.
- Pada Kategori Dewasa, para peserta akan mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan hadiah spesial yang dipersembahkan oleh penyelenggara.
- Peserta harus merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), berdomisili di Indonesia.
- Para peserta harus mendaftarkan diri dengan data pribadi yang dapat dipertanggung-jawabkan pada field yang tersedia.
- Entri data untuk keperluan program trivia games ini tidak boleh berupa apapun yang mengandung virus atau hal-hal berbahaya lainnya yang dapat merusak system pihak penyelenggara program trivia games ini.
- Peserta mengetahui dan menyetujui bahwa mereka tidak diperkenankan menggunakan perangkat lunak, perangkat keras atau perangkat apapun yang bersifat memanipulasi mekanisme standar dari program trivia games ini.
- Para peserta menyadari kondisi kesehatannya dan jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan selama mengikuti program ini, pihak penyelenggara tidak bertanggung jawab atas hal tersebut.
- Terdapat 7 tingkatan level yang dapat dimainkan di AJFC 2018 Trivia Games ini.
- Setiap level memiliki 10 pertanyaan trivia yang harus di jawab oleh peserta, kecuali level 7 atau terakhir.
- Setiap level memiliki tingkat perhitungan point yang berbeda.
- Setiap peserta memiliki kesempatan untuk memperbaiki pointnya maksimal sebanyak 2 kali pada setiap level.
- Penilaian dan peringkat pada trivia ini berdasarkan pada sistem point serta kecepatan waktu menjawab.
- Setiap peserta memiliki waktu paling lama 3 hari untuk menyelesaikan 1 level games trivia.
- Peserta yang telah melewati batas waktu maksimal penyelesaian level, dapat masuk ke level selanjutnya dengan catatan point pada level tersebut hilang atau dihitung 0
- Perhitungan ranking keseluruhan berdasarkan dari akumulasi Score dari setiap level dan pencatatan waktu tercepat dalam menyelesaikan setiap level.
- Hanya 200 peserta kategori 14-16 Tahun dengan ranking tertinggi selama periode program Trivia Games ini yang akan memiliki kesempatan untuk mengikuti Allianz talent scouting yang akan diselenggarakan pada tanggal 23 Juni di Medan & 30 Juni di Jakarta.
- Seluruh biaya akodomasi dan tranpsort untuk mengikuti tahap seleksi lapangan ditanggung oleh peserta.
- 9 Peserta Allianz Talent scouting terbaik akan mendapatkan kesempatan untuk mengikuti ALLIANZ JUNIOR FOOTBALL CAMP di Munich dan Bangkok.
- 10 Pemenang dewasa dengan ranking tertinggi selama periode program kuis trivia ini akan mendapatkan hadiah special yang dipersembahan oleh Allianz.
- Hadiah Utama tidak bisa diwakilkan atau dipindah tangankan kepada pihak lain.
- Kepengurusan dokumen passport dan visa bagi peserta talent scouting terbaik menjadi tanggung jawab pribadi.
- Hadiah yang ditawarkan dalam kuis ini tidak dapat ditukarkan dengan uang atau benda lainnya.
- Para peserta dengan ranking tertinggi untuk kategori 14 – 16 tahun dan Dewasa akan diinformasikan melalui e-mail atau nomer telepon sesuai data yang diisi pada saat registrasi. Para pemenang diharuskan mengonfirmasi selambatnya dalam tiga (3) hari kerja semenjak pihak penyelenggara melakukan konfirmasi pertama, jika tidak maka akan dianggap gugur dan pihak panitia berhak mengalokasikannya ke pihak lain.
- Para pemenang akan diminta menunjukan bukti keabsahan untuk mengklaim hadiah dengan menunjukan bukti identitas diri sesuai yang didaftarkan dalam program kuis.
- Hadiah Pemenang Dewasa akan dikirimkan melalui jasa kurir atau berdasarkan kesepakatan bersama nantinya dengan pemenang saat proses verifikasi, sesuai dengan alamat domisili yang ditulis pada proses pendaftaran.
- Penyelenggara berhak membatalkan dan mencoret peserta yang dianggap melakukan kecurangan atau manipulasi data selama periode program trivia games berlangsung.
- Pemenang trivia games ini harus mengikuti aturan agenda yang ditentukan oleh pihak penyelenggara tanpa terkecuali.
- Penyelenggara berhak untuk menghentikan, merevisi atau menangguhkan kegiatan ini (termasuk metode dan kriteria pemilihan pemenang) sewaktu-waktu secara keseluruhan atau sebagian, kapanpun dengan atau tanpa pemberitahuan, atas alasan apapun juga tanpa bisa dituntut dan dipertanggung jawabkan.
- Pihak penyelenggara tidak akan bertanggung jawab dengan cara apa pun jika peserta tidak dapat (baik secara keseluruhan atau sebagian) ikut serta dalam program karena alasan teknis apa pun atau ketentuan hukum atau regulasi, atau segala peristiwa yang di luar kendali wajar pihak penyelenggara. Tanpa mengurangi sifat umum ketentuan di atas, penyelenggara terutama tidak bertanggung jawab atas kegagalan atau keterlambatan jaringan - jaringan internet atau keterbatasan, kesalahan atau kekurangan teknis lain apa pun, kurangnya pulsa atau pelunasan tunggakan pelanggan, kesalahan manusiawi atau perbuatan pihak ketiga yang dapat mempengaruhi segala partisipasi peserta dalam program trivia games ini. Sewaktu-waktu penyelenggara dapat menangguhkan, mengubah atau membatalkan program ini tanpa kewajiban apa pun.
- Semua keputusan yang dibuat oleh penyelenggara sehubungan dengan Program Trivia Games ini, Dari mulai Syarat dan Aturan atau aspek daripadanya bersifat final, mutlak dan mengikat.
- Setiap peserta menjamin dan bertanggung jawab bahwa setiap informasi yang diberikan untuk ProgramTrivia ini adalah benar, akurat, valid dan dapat diandalkan oleh Penyelenggara.
- Penyelenggara tidak akan bertanggung jawab atas kerugian, cedera, biaya, keterlambatan atau penyimpangan yang timbul dari atau sehubungan dengan Program Trivia Games ini.
- Secara khusus, Penyelenggara tidak bertanggung jawab yang berhubungan dengan kerugian apapun (baik diderita oleh peserta, keluarga mereka atau pihak ketiga) yang timbul karena informasi yang tidak lengkap atau tidak akurat atau tidak terbaca yang diberikan oleh peserta.
- Pihak Penyelenggara tidak bertanggung jawab untuk keterlambatan apa pun dalam pemberian atau penyerahan hadiah sehubungan dengan alasan-alasan yang tidak dapat dikendalikan secara wajar oleh Penyelenggara.
- Program Trivia ini tidak dipungut biaya pendaftaran dalam bentuk apapun.
Post a Comment for "Berita Baik Untuk Penggemar Bola di Kota Medan"